Wisata Kulinerku
Terdapat wisata
kuliner yang sangat
terkenal didaerah Lembang, Bandung jawa barat. Wisata kuliner
ini bernama pasar
terapung atau sering
disebut Floating Market. Untuk
menuju ke pasar
terapung ini dapat
dengan kendaraan umum
tetapi lebih nyaman
dengan mobil pribadi.
Tempat ini letaknya
dekat dengan pasar
dilembang dan gerbangnya
tepat dipinggir jalan.
Pasar terapung ini
didalamnya terdapat banyak
sekali berbagai macam
makanan yang sangat
terkenal dengan kelezatannya
dan terjangkau bagi
seluruh masyarakat dari
kalangan atas samapai
kalangan menengah.
Sistem dipasar
terapung ini jika
ingin membeli makanan
harus dengan cara
membeli koin. Caranya
kita membeli koin
di tempat yang
sudah disediakan. Satu
koin ada yang
seharga Rp 10.000 ada
juga yang Rp
25.000 , harga - harga
makanan disini semuanya
hargnya berkisar antara Rp 10.000
sampai Rp 25.000 sangat
terjangkau sekali buat
kalangan menengah. Selain wisata
kuliner terdapat pula
tempat rekreasi seperti
memberi makana bebek,
ikan. Bermain bersama
kelinci. Ada juga
menaiki ayunan seperti
kora kora mini.
Kita juga bisa
menaiki perahu hanya
dengan harga Rp 1.000,00- wisata
kuliner dan rekreasi
ini sangat cocok
untuk keluarga yang
ingin menikmati kuliner
sekaligus taman bermain.
Saya bersama
keluarga jika sedang
kebandung selalu mampir
ke floating market. Terakhir
saya dan keluarga
ke pasar terapung
ini bulan agustus
2014. Makanan favorit
keluarga saya yang
pasti selalu kami
membelinya yaitu cakue ,mie
jawa, sate ayam
dan sate kentang
dengan bumbu keju.
Rasanya membuat saya
ketagihan jika memakannnya
sekali. Dan tidak
cukup menukar koin
hanya Rp 100.000 pasti
semua makanan yang
ada disitu ingin
dibeli semuanya. Sehabis
saya menikmati makanan makanan yang
sangat lezat ini,
saya bersama adik
tercinta naik perahu
di danau yang
lumayan luas ukurannya.
Sangat indah sekali
pemandangan disana. Tidak
hanya itu udaranyapun
sangat segar walaupun
cuacanya panas. Seharian. cukup untuk
mencoba semua rekreasi
disana. Ini terdapat
foto foto saya
dan keluarga saya sewaktu berwista
ke floating market.